PNGme, Meningkatkan Daya Saing Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah


Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) tidak saja berkontribusi terhadap pendapatan negara, namun juga menjadi penyerap tenaga kerja dalam skala besar dan menyentuh beragam lapisan kehidupan masyarakat, menengah hingga lapisan bawah. Akan tetapi kinerja mereka seringkali terhambat oleh beberapa factor, antara lain: permodalan, sulitnya akses ke institusi keuangan, hingga dukungan teknologi. Perkembangan teknologi saat ini menuntut UMKM untuk melakukan evolusi agar bisa bersaing secara global dan menyentuh banyak hal.

Ada dua hal yang perlu diperhatikan untuk menyelesaikan permasalahan umum UMKM, yaitu: pentingnya membangun kolaborasi antara pebisnis besar (pemodal) dan UMKM (peminjam) yang berpotensi dengan mengedepankan prinsip menguntungkan kedua belah pihak, juga menciptakan sebuah platform digital yang menjembatani UMKM untuk bisa mengakses informasi secara global.

PNGme adalah sebuah platform yang bergerak di bidang Fintech berbasis teknologi blockchain, bertujuan untuk membangun sebuah platform peminjaman uang (marketplace lending) yang terpercaya, aman, dan transparan. Teknologi Pngme akan membantu UMKM untuk lebih berkembang dan bersaing secara global. UMKM dapat bertemu dengan pemodal (lender) dari berbagai dunia dan memperoleh pinjaman dengan bunga yang rendah serta mengakses berbagai macam kegiatan perbankan lainnya, seperti menabung, atau mengirimkan / menerima uang dengan biaya transaksi yang rendah.

Bentuk Kontribusi PNGme terhadap UMKM

Di era indutri 4.0 teknologi memiliki peran krusial dalam mengembangkan dan memperluas akses sebuah usaha. Seseorang atau kelompok yang memiliki sebuah ide, baik itu ide digital maupun ide menciptakan produk, seringkali kesulitan untuk mengimplemetasikan ide tersebut menjadi nyata karena tidak adanya pemodal. Pngme memberikan solusi dengan membuat algoritma tertentu yang mampu menilai ide inovatif tersebut dan menyajikan data secara tepat juga transparan kepada pemodal, sehingga para pemodal bisa menilai ide atau produk yang ditawarkan oleh peminjam dan melakukan tawaran, kira-kira berapa nilai usaha tersebut.

Algoritma credit scoring yang dikembangkan oleh Pngme ini mampu memberikan gambaran secara luas, terperinci, dan transparan. UMKM bisa mendapatkan bantuan pemodalan dari pemodal diberbagai negara, dan mereka yang tidak mempunyai riwayat kredit (no credit history) juga akan terbantu dengan platform pngme karena yang dinilai adalah ide atau produk tersebut bukan identitas seseorang (latar belakang pendidikan, status sosial, maupun dia dari bangsa mana).

Sistem platform pngme juga memberikan solusi bagaimana agar UMKM memperoleh pinjaman dana dengan bunga yang rendah dan terjangkau. Selama ini sistem perbankan yang berlaku selalu membebani penerima modal dengan bunga yang tinggi dan menguntungkan pemodal. Algoritma credit scoring pngme merancang untuk tidak menguntungkan satu pihak saja, tetapi memberikan jalan keluar yang sama-sama menguntungkan kedua belah pihak.

Umumnya, apabila kita ingin mengajukan pinjaman ke bank atau institusi keuangan maka akan ada persyaratan seperti deposit uang dengan jumlah yang disepakati, atau harus punya jaminan, entah sertifikat tanah, atau punya usaha yang bernilai. Ditambah lagi bunga yang disepakati antara pihak bank konvensional dengan penerima pinjaman sangat memberatkan si penerima, konsep ini cenderung membuat UMKM ‘buntung’ daripada untung.

Jenis-jenis layanan PNGme

Platform pngme mempunyai beberapa jenis layanan yang bisa dimanfaatkan oleh UMKM, antara lain layanan dalam bentuk Web dan aplikasi mobile. Aplikasi web nantinya untuk digunakan oleh pihak lender, sedangakan aplikasi mobile akan memfasilitasi individu atau UMKM untuk membuat profil kredit (credit score). Untuk keamanan pengguna, aplikasi pngme dilengkapi dengan autentifikator 2 langkah (2FA), dan validasi nomer handphone. Disamping itu, fitur lainnya adalah disediakan analisis pengguna berupa label metrik.

Top-up dana bisa dilakukan dengan menggunakan bank-bank tertentu atau wire transfer, namun terlebih dahulu baik peminjam atau pemodal harus lolos KYC untuk bisa memanfaatkan fitur ini. Dana yang didepositkan di aplikasi pngme akan dikonversi ke USD-C untuk bisa menjalankan fitur simpan-pinjam.


Disamping itu, kita juga bisa memanfaatkan aplikasi pngme untuk menyimpan aset digital, menabung, mengirim atau menerima pembayaran dengan biaya yang rendah (mobile banking).

Mengapa harus PNGme?

Apabila anda pemilik modal dan sedang mencari investasi yang menguntungkan dan aman, pngme adalah platform yang tepat. Mereka dapat memberikan analisa yang komprehensif, terpercaya, dan juga memberikan rasa aman ketika anda sedang mencari rekan bisnis. Pun untuk UMKM, platform pngme menjadi perantara yang akan membuat usaha UMKM lebih menglobal dan memberikan solusi bagi usaha yang baru dirintis (no credit history).

UMKM tidak perlu risau, dimanapun anda berada, dan meskipun anda masih amatir selama ide atau bisnis anda berpotensi, pngme akan membantu menemukan partner yang dapat mengembangkan bisnis dengan biaya pinjaman yang rendah.






Bitcointalk Username: Onika84
Bitcointalk Profile link: https://bitcointalk.org/index.php?action=profile;u=409236

Related Posts: